AWpXY408eFgTMZfAqTF4BFiqwKCPEBSc31nK3rsb

Resep Oseng Pepaya Muda yang Enak

Oseng Pepaya Muda : Kalau Aku lebih suka oseng-oseng pepaya muda yang tanpa dikupas kulitnya. Karena ternyata cita rasanya menjadi lebih enak lho ... Karena aku sudah buktikan sendiri masak oseng pepaya mudanya.. he he he.

oseng pepaya muda

Bahan dan bumbu yang harus Anda siapkan untuk membuat oseng pepaya muda yang enak nya yaitu :
- Pepaya Muda yang kecil.
- 1 genggam Taoge Kedelai.
- 1 genggam Kulit Melinjo, di potong-potong agak kecil.

Bahan bumbu yang harus Anda siapkan untuk bumbu oseng pepaya muda nya :
- 3 butir Bawang Merah, di iris tipis.
- 3 siung Bawang Putih, di iris tipis.
- 5 buah Cabai Hijau, di potong serong.
- Gula Pasir secukupnya.
- 2 lembar Daun Salam.
- 1 potong Lengkuas, di memarkan.
- 3 sendok makan Minyak Goreng untuk menumis.


Cara membuat Oseng Pepaya Muda yang Enak :
1 - Belah pepaya muda, lalu dibuang bijinya. Lalu cuci pepaya muda sampai bersih. Lalu potong-potong kecil. Lalu taburi pepaya muda dengan sedikit garam. Lalu remas-remas perlahan pepaya muda hingga agak lemas dan pepaya muda tidak usah dicuci lagi.

2 - Tumis bawang merah dan bawang putih didalam wajan dengan minyak goreng panas hingga harum.

3 - Lalu masukan daun salam, lengkuas, cabai hijau, garam dan gula pasir kedalam wajan. Lalu aduk-aduk sebentar.

4 - Masukan pepaya muda, kulit melinjo dan taoge kedalam wajan. Lalu beri air sedikit sambil diaduk-aduk.

5 - Masak oseng pepaya muda hingga matang. Lalu angkat dan sajikan oseng pepaya muda di piring saji.

Selamat memasak dan menikmati masakan sayur Oseng Pepaya Muda Enak hasil masakan Anda.
Related Posts
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment